Pembukaan RnD Exchange oleh Ketua PB-ISPI Ir Didiek Purwanto IPU

  • 2023-03-20 10:02:57
  • Posted by Admin

RnD Exchange diselenggarakan untuk melengkapi agenda ICLiTE-1. Kegiatan ini dilakukan dengan menggunakan Bahasa Indonesia dan diikuti oleh peserta dari industri, praktisi maupun akademisi bidang peternakan

Acara dibagi menjadi 2 sesi, yaitu sesi 1 bertema Tantangan dan Strategi Beternak Unggas di Iklim Tropis dan sesi 2 dengan tema Industri Persusuan untuk Indonesia. Pembicara yang dihadirkanpun berasal dari berbagai latar belakang. Pada sesi pertama, hadir sebagai narasumber adalah Ir. Joko Susilo, S.Pt., IPM (Praktisi Perunggasan, Sekjen PB ISPI), Amalia Ikhwanti. S.Pt., M.Si (PT Nutricell Pacific), dan Sudarno, D.V.M., MSc., PhD (Comercial Lead PT. Cargill Indonesia). Pada sesi kedua hadir Dr. agr. Sigit Prastowo (Dosen di Universitas Sebelas Maret), Darmanto Setyawan, ST. (Head of Manufacturing PT Greenfields Indonesia), dan Dadang Suryana, S.Pt. (Farm Manager PT. Cisarua Mountain Dairy).

Ir. Didiek Purwanto, IPU. yang pada pembuka acara menyampaikan bahwa tantangan ke depan adalah bahwa masih mengalami adanya kegaduhan dalam dunia peternakan yang sangat luar biasa. “Hingga saat ini sudah banyak upaya dilakukan ternyata masih mengalami persoalan. Hari ini saya berharap, kita berbicara secara leluasa, dan sangat penting untuk mengupas apa yang harus kita lakukan”, tuturnya.

 

sumber:https://pasca.uns.ac.id/s2peternakan/uns-dan-pb-ispi-gelar-general-assembly-iclite-1-dan-rnd-exchange/